Inilah 5 Fungsi Oli Gardan untuk Kendaraan Anda, Sepeda Motor Maupun Mobil, Keduanya Sama!
Penjelasan Singkat Tentang Fungsi Oli Gardan untuk Kendaraan Roda Dua dan Empat, Lengkap!
Daftar Isi
- Apa Itu Oli Gardan?
- Ciri-Ciri Oli Gardan yang Habis pada Kendaraan Matic
-
- 5 Fungsi Oli Gardan - 2024
- No 1. Melumasi Gear Ratio pada Sistem Transmisi: Si Pelumas Sistem Transmisi yang Hebat
- No 2. Menghindari Suara Bising dari CVT Motor atau Differential Mobil: Kalo Ada Suara Bising di CVT dan Differential, Itu Tanda Oli Gardan Perlu Diganti
- No 3. Melapisi Komponen Transmisi: Buat Ngelapisi Komponen Transmisi pada Kendaraan Matic
- No 4. Mengurangi Gesekan Komponen Gardan: Oli Gardan Berfungsi untuk Mengurangi Gesekan pada Komponen Gardan
- No 5. Mencegah Terjadinya Overheat: Biar Motor dan Mobil Gak Overheat, Ganti Oli Gardan
- Total 5 lainnya
- Kesimpulan: Fungsi Oli Gardan
Apa Itu Oli Gardan?
Selain oli mesin, ada satu jenis oli lagi yang punya fungsi penting pada kendaraan dengan transmisi otomatis atau matic. Nama dari oli atau pelumas tersebut adalah oli gardan. Singkatnya, oli gardan merupakan sebuah pelumas yang dibutuhkan setiap kendaraan matic untuk melicinkan komponen transmisi otomatis.
Berbeda dengan oli mesin yang harus Anda ganti secara rutin setiap satu bulan, oli gardan punya jangka waktu penggantian yang lebih lama. Pasalnya, oli gardan merupakan jenis oli yang tidak mudah rusak karena panas seperti oli mesin. Letak box gardan pun jauh dari ruang pembakaran bensin sehingga oli tidak akan cepat rusak.
Meski begitu, kerusakan oli gardan biasanya justru muncul karena penggunaan kendaraan yang terlalu sering maupun debu dan air yang masuk ke komponen gardan, seperti CVT ataupun differential. Memangnya apa fungsi oli gardan sampai harus diganti juga secara rutin sama seperti oli mesin? Apakah ada hubungannya dengan persneling? Artikel ini akan membantu menjawabnya. Jadi, bacalah!
Ciri-Ciri Oli Gardan yang Habis pada Kendaraan Matic
Jika Anda ingin mengetahui cara mengecek apakah oli gardan sudah habis atau belum, maka berikut tim Otopapa sajikan beberapa ciri-ciri kendaraan dengan kondisi oli gardan sudah habis.
Munculnya Suara Bising
Cara mengetahui perbedaan oli gardan yang masih ada dan sudah habis pada sepeda motor adalah dengan mengecek box CVT atau Continuously Variable Transmission. Letak box CVT berada di samping roda belakang motor Anda. Untuk mengetahui ciri oli gardan yang sudah habis, Anda bisa mulai dengan mengecek box CVT ini.
Sementara pada kendaraan mobil, komponen gardan atau yang disebut juga dengan differential terletak di bagian belakang mobil, tepatnya di antara dua roda belakang mobil. Nah, jika nantinya Anda mendapati adanya suara bising seperti “kletek-kletek”, maka itu pertanda bahwa kekentalan oli gardan pada kendaraan sudah menurun dan harus segera Anda ganti.
Kendaraan Bergetar
Selain suara bising, kurang atau habisnya oli gardan juga bisa Anda ketahui cirinya dengan getaran yang ada pada kendaraan yang Anda naiki. Untuk sepeda motor matic, getaran ini biasanya terasa pada bagian bodi dan stang motor Anda. Jika sudah begini, maka Anda harus segera mengganti oli gardan.
Kerusakan pada Bearing Gardan
Di dalam gearbox, ada komponen penting yang berfungsi untuk menstabilkan putaran mesin dan puli bagian depan. Nama dari komponen ini adalah bearing gardan. Jika oli gardan pada kendaraan Anda habis dan kendaraan terus menerus Anda gunakan, maka gesekan pada bearing gardan akan semakin parah sampai merusaknya.
Seorang pemikir yang penuh antusias, suka mengeksplorasi hal-hal baru, dan selalu berusaha untuk melakukan yang terbaik di setiap langkah kehidupannya. Sejak masuk di bangku kuliah, Adhit mulai tertarik dengan dunia kepenulisan. Ia kemudian banyak menghabiskan waktunya untuk menulis puisi, cerita-cerita sarat makna, dan beragam artikel dengan berbagai macam topik.
Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.
5 Fungsi Oli Gardan - Terbaru 2024
Berbeda dengan kendaraan bertransmisi manual yang tidak memerlukan oli gardan, kendaraan dengan sistem transmisi otomatis membutuhkan oli gardan. Lalu, apa saja fungsi oli gardan pada kendaraan matic? Untuk mengetahuinya, scroll terus ke bawah!
Si Pelumas Sistem Transmisi yang Hebat
Melumasi Gear Ratio pada Sistem Transmisi
Kalo Ada Suara Bising di CVT dan Differential, Itu Tanda Oli Gardan Perlu Diganti
Menghindari Suara Bising dari CVT Motor atau Differential Mobil
Buat Ngelapisi Komponen Transmisi pada Kendaraan Matic
Melapisi Komponen Transmisi
Oli Gardan Berfungsi untuk Mengurangi Gesekan pada Komponen Gardan
Mengurangi Gesekan Komponen Gardan
Biar Motor dan Mobil Gak Overheat, Ganti Oli Gardan
Mencegah Terjadinya Overheat
Melumasi Gear Ratio pada Sistem Transmisi
Oli Gardan Spx Ahm PCX Vario 150 Beat Scoopy Original Honda
Deltalube Oli Gardan Matic Mio 120 ml
Fungsi oli gardan untuk motor maupun mobil yang pertama adalah sebagai pelumas gear ratio. Sesuai fungsi oli sebagai pelumas alias lubricant, oli gardan pun juga memiliki fungsi sebagai pelumas.
Bagaimanapun, kendaraan yang menggunakan transmisi otomatis atau matic, entah itu motor maupun mobil, sangat bergantung pada fungsi dari gear ratio. Oleh karena itu, demi menjaga performa gear ratio pada motor ataupun mobil agar tetap optimal, Anda harus rutin mengganti oli gardan.
Penggantian oli gardan ini pun tergantung dari pemakaian masing-masing orang. Idealnya, Anda harus mengganti oli gardan setiap 3 sampai 4 bulan sekali. Namun, jika kendaraan Anda sudah mencapai jarak 6.000 km sampai 8.000 km, Anda juga bisa segera mengganti oli gardan.
Menghindari Suara Bising dari CVT Motor atau Differential Mobil
Yamalube Oli Gardan Motor Matic Yamaha Nmax, Aerox 155
Oli Gardan Mobil Truk SGO HD SAE 140 1L Dyna Fuso Dutro Elf
Saat Anda menghidupkan kendaraan dan memakainya untuk mobilitas sehari-hari, tidak dapat dipungkiri bahwa setiap komponen transmisi akan saling bergesekan satu sama lain. Nah, untuk menjaga agar gesekan antar komponen tetap mulus dan aman, maka Anda memerlukan oli gardan.
Lalu, bagaimana jika tidak ada oli gardan? Sudah pasti dengan tidak adanya oli gardan, maka itu dapat membuat gesekan antar komponen transmisi di kendaraan Anda menjadi lebih kasar dan tidak maksimal. Ketiadaan oli gardan ini juga yang menimbulkan suara bising pada komponen CVT pada motor atau differential pada mobil.
Jadi, ketika Anda nantinya menemukan suara bising atau kasar dari komponen CVT atau differential, tandanya oli gardan Anda sudah habis dan harus segera diganti.
Melapisi Komponen Transmisi
Toyota Genuine Differential Oli Gardan GL-5 90 Toyota, Innova, Calya
Oli Gardan Transmission Gear Oil untuk Motor 110cc, 125cc, 150cc
Khusus untuk kendaraan roda empat dengan sistem transmisi otomatis, oli gardan tidak hanya berfungsi untuk melumasi gear ratio, namun juga berfungsi untuk melapisi sistem transmisi yang terletak pada komponen gardan atau differential. Dengan ini, maka oli gardan dapat mendukung pengaturan kecepatan perputaran roda pada mobil matic.
Untuk Anda yang belum tahu, differential pada mobil merupakan salah satu dari mekanisme pemindah daya yang berfungsi untuk memindahkan tenaga putaran dari propeller shaft ke poros axel, sehingga ada perbedaan putaran antara roda kanan dan roda kiri saat berbelok (Dwi. S ,2015).
Memang apa efeknya jika jumlah oli gardan tidak cukup atau habis? Jika oli gardan tidak cukup, maka itu dapat mengganggu perputaran roda kanan dan kiri dari mobil Anda saat berbelok. Bagaimanapun, saat berbelok, mobil membutuhkan kecepatan perputaran roda kanan dan kiri yang tepat.
Fakta inilah yang menjadi alasan kenapa Anda harus mengganti oli gardan secara rutin. Jika tidak, bisa saja Anda mengalami kecelakaan fatal hanya karena lupa mengganti oli gardan.
Mengurangi Gesekan Komponen Gardan
Sudah menjadi hal yang umum bahwasanya saat kendaraan digunakan, maka akan terjadi gesekan antar komponen mesin, salah satunya adalah komponen gardan. Di sinilah fungsi oli gardan bekerja untuk meminimalisir gesekan dinamis yang keras dan cepat antar komponen gardan.
Jika gesekan dinamis pada komponen gardan kendaraan Anda terlapisi dengan baik oleh oli gardan, maka hasil perputaran serta jalannya kendaraan Anda akan mulus.
Mencegah Terjadinya Overheat
Fungsi oli gardan yang terakhir pada mobil dan sepeda motor adalah untuk mencegah overheat. Sederhananya, jika oli gardan tidak Anda ganti, maka komponen-komponen gardan pada kendaraan Anda akan mengalami peningkatan suhu sangat tinggi. Jika sudah begini, sudah pasti mesin kendaraan Anda akan overheat.
Sama seperti kebanyakan mesin pada motor maupun mobil, Anda tidak boleh membiarkan mesin kendaraan Anda terlalu panas. Pasalnya, mesin kendaraan yang overheat dapat membuat motor ataupun mobil Anda mati secara tiba-tiba dan tidak mau hidup.
Tanya Jawab Seputar Fungsi Oli Gardan
Sebelum Anda pindah ke bagian akhir dari artikel fungsi oli gardan kami, ada baiknya Anda membaca beberapa pertanyaan di bawah.
Apa yang terjadi jika oli gardan habis?
Jika oli gardan pada motor matic Anda habis, maka itu dapat menyebabkan peningkatan suhu pada mesin matic Anda.
Berapa bulan sekali ganti oli gardan?
Pergantian oli gardan sebaiknya Anda lakukan setiap 8.000 km-10.000 km sekali. Jika dihitung per bulan, ada baiknya Anda mengganti oli gardan setiap 3 sampai 4 bulan sekali.
Apa efek oli gardan kurang?
Salah satu efek jika Anda tidak segera mengganti oli gardan adalah munculnya suara bising pada mesin yang ditimbulkan dari gesekan antar komponen gear motor.
Oli gardan gunanya buat apa?
Guna dari oli gardan pada box CVT motor ataupun differential mobil adalah untuk:
- Melumasi gear ratio
- Menghindari suara bising
- Melapisi komponen transmisi
- Mengurangi gesekan antar komponen
- Mencegah overheat
Berapa harga oli gardan?
Tergantung dari kapasitas liter dan kualitas bagus dari oli gardan yang Anda pilih, maka harganya pun bervariasi. Untuk botol oli gardan motor, harga rata-ratanya sekitar 10 ribu sampai 50 ribu rupiah. Sementara untuk oli gardan mobil, harga rata-ratanya adalah 50 ribu sampai 100 ribu rupiah.
Kesimpulan: Fungsi Oli Gardan
Anda sudah tiba di bagian akhir dari artikel kami tentang fungsi oli gardan untuk kendaraan matic. Sama seperti oli mesin, oli gardan pada motor ataupun mobil matic juga punya fungsi penting sebagai pelumas. Selain itu, oli gardan juga berfungsi untuk menghindari suara bising pada komponen gardan, melapisi komponen transmisi, mengurangi gesekan, dan mencegah overheat.
Mengganti oli gardan pun merupakan pekerjaan yang mudah di mana Anda hanya memerlukan beberapa alat saja. Alat-alat ini meliputi kunci untuk membuka dan menutup baut mobil, selang dan wadah untuk buang oli gardan lama, serta lap pembersih. Bagaimana Otopaps? Sudah tahu fungsi oli gardan dan siap untuk mengganti oli gardan lama Anda dengan yang baru? Kalau begitu, segera lakukan!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Otopapa mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.