Hide Menu

Pelajari 7 Cara Jumper Aki Motor yang Baik dan Benar. Cas Biar Aki Motor Terisi Kembali!

Cara Jumper Aki Motor yang Baik dan Benar, Lengkap dan Gak Ribet!

Artikel Cara Jumper Aki Motor ini diposting diperbarui
24 Pembaca
Like
Cara Jumper Aki Motor 2024
© pixabay.com/stocksnap

Aki: Sumber Listrik untuk Seluruh Komponen Motor

Aki: Sumber Listrik untuk Seluruh Komponen Motor
freepik.com

Untuk Anda yang belum tahu, aki atau accu atau baterai merupakan salah satu komponen penting pada sebuah kendaraan, baik mobil maupun sepeda motor. Apapun kendaraannya, termasuk Alphard pasti butuh aki. Komponen berbentuk kotak ini adalah pusat dari segala sumber kelistrikan pada motor yang berfungsi untuk menyalakan motor sekaligus lampu maupun membunyikan klakson motor.

Nah, dengan fungsi yang penting ini, maka Anda sebagai pemilik sepeda motor harus menjaga dan merawat kesehatan aki motor Anda. Lalu, apa akibatnya jika aki motor tidak berfungsi dengan normal? Otopaps, jika aki Anda tidak berfungsi dengan normal, maka motor Anda akan sulit distarter atau bahkan tiba-tiba mogok saat Anda kendarai. Sangat bahaya ‘kan jika sedang bepergian dengan keluarga, terutama anak? 

Jika suatu saat aki Anda sudah bermasalah entah karena soak atau tekor, Anda bisa mengatasinya dengan melakukan jumper. Ini merupakan tips hacks yang bagus yang bisa Anda lakukan untuk mengisi kembali aki motor yang soak dan tekor selain dengan membeli aki motor yang baru. Sederhananya, cara ini seperti las yang menyambungkan satu besi ke yang lain agar berfungsi. Lalu, bagaimana cara jumper aki motor?

Lewat artikel singkat ini, kami akan menunjukkan kepada Anda bagaimana cara melakukan jumper aki motor yang benar. Sudah penasaran? Jika iya, maka teruslah membaca artikel ini!

Penyebab Aki Motor Soak atau Habis Daya

Penyebab Aki Motor Soak atau Habis Daya
freepik.com/arthurhidden

Seperti yang sudah Anda ketahui sebelumnya bahwa aki adalah komponen penting untuk kendaraan bermotor. Hal ini pun sama dengan apa yang dijelaskan Leonandi Agustian dalam penelitannya yang berjudul Rancang Bangun Sistem Monitoring Kondisi Aki Pada Kendaraan Bermotor.

Dalam penelitian tersebut, dikatakan bahwa aki motor atau accu atau baterai adalah komponen yang amat penting yang diperlukan oleh kendaraan bermotor. Peneliti ini juga menyebutkan aki berfungsi untuk menyuplai energi listrik ke sistem starter motor, lampu-lampu, sistem pengapian, maupun komponen kelistrikan lainnya.

Lalu, kira-kira, apa yang menyebabkan sebuah aki motor sampai soak ataupun tekor? Simak poin-poin di bawah untuk mengetahuinya!

  • Sepeda Motor Jarang Dipakai

Jika Anda berpikir bahwa sepeda motor yang tidak dipakai akan membuatnya semakin awet, maka Anda salah besar. Kenapa? Karena jika sepeda motor Anda diamkan saja dan tidak dipakai, maka itu justru membuatnya lebih cepat rusak dan memiliki kelemahan, terutama di bagian aki yang semakin hari akan semakin tekor dan rusak.

  • Kekurangan Setrum

Penyebab aki yang soak dan tekor yang selanjutnya adalah komponen yang kekurangan setrum. Biasanya, masalah ini disebabkan oleh komponen sepeda motor yang membutuhkan listrik masih menyala atau genset meski mesin motor ada dalam kondisi mati, seperti lampu. 

  • Kiprok Sudah Usang dan Rusak

Perlu Anda ketahui, kiprok merupakan salah satu komponen motor penting yang dibutuhkan aki. Fungsinya adalah untuk menyesuaikan besar atau kecilnya tegangan listrik yang mengalir ke aki. Karena bagaimanapun, arus listrik yang mengalir ke aki harus stabil dan sesuai. Nah, jika komponen kiprok rusak, maka itu dapat memengaruhi fungsi aki.

  • Modifikasi Klakson dan Lampu yang Berlebihan

Menambah aksesoris pada sepeda motor seperti lampu dan klakson memang dapat meningkatkan tampilannya, namun Anda pun juga harus mempertimbangkan kesehatan aki Anda. Maka dari itu, tim Otopapa merekomendasikan untuk fokus dan berpikir ulang dengan akal jika ingin memasangnya. Karena jika Anda memodifikasi lampu maupun klakson secara berlebihan, maka itu dapat menyebabkan aki motor Anda soak dan tekor.

  • Aki Motor Kurang Bersih dan Terawat

Bagaimanapun juga, keperawatan kendaraan seperti menjaga kebersihan komponen di sepeda motor Anda benar-benar adalah hal yang penting, termasuk aki. Ternyata, kebersihan aki yang tidak terjaga dapat menyebabkan aki sampai soak dan tekor, lho. Untuk itu, cobalah menjaga kebersihan aki Anda dengan memantau kebersihannya secara rutin, terutama di bagian terminal.

Cara Menjaga Aki Motor Agar Tetap Awet

Cara Menjaga Aki Motor Agar Tetap Awet
unsplash.com/gijsparadijs

Sudah paham penyebab dari masalah aki soak atau tekor? Kalau sudah, tentu, Anda pasti sudah paham betapa pentingnya menjaga kesehatan aki Anda, bukan? Belum tahu cara menjaga aki motor agar tetap awet? Kalau begitu, silakan simak beberapa poin di bawah!

  • Bersihkan Aki Secara Berkala

Seperti yang sudah Anda ketahui, kebersihan aki adalah hal yang benar-benar harus Anda perhatikan. Untuk itu, langkah pertama untuk menjaga aki motor adalah dengan memeriksa kondisi aki secara rutin dan membersihkan terminal aki dari kotoran, korosi, maupun lapisan oksida.

  • Perhatikan Beban Penggunaan Aki

Langkah selanjutnya adalah menghindari penggunaan arus listrik yang berlebihan pada sepeda motor yang mungkin dapat membebani performa aki. Jadi, selalu pastikan lampu, klakson, maupun komponen motor lainnya yang membutuhkan arus listrik tidak bekerja melebihi batas yang seharusnya.

  • Panaskan Motor Secara Berkala

Ingat Otopaps, mendiamkan sepeda motor tidak akan membuatnya awet. Oleh karena itu, sering-seringlah memanaskan sepeda motor Anda setiap pagi selama 3 sampai 5 menit sebelum Anda gunakan. Cara ini dilakukan untuk membantu pengisian daya aki sekaligus mencegah penurunan kapasitas aki.

  • Selalu Cek Kondisi Alternator

Cara menjaga kondisi aki agar tetap awet yang berikutnya adalah dengan rutin mengecek kondisi alternator. Pastikan kondisi altenator di sepeda motor Anda berfungsi dengan baik. Anda bisa melakukannya dengan memeriksa kabel dan konektor yang terhubung ke altenator secara berkala.

Misalkan Anda merasa bahwa kondisi alternator motor Anda melemah atau tidak berfungsi dengan baik. Anda bisa membawanya ke bengkel dan meminta pihak bengkel untuk melakukan servis atau service alternator. Biarkan mekanik bengkel yang benerin alternator motor Anda.

A. Ulinnuha
Writer
Content Writer

Seorang pemikir yang penuh antusias, suka mengeksplorasi hal-hal baru, dan selalu berusaha untuk melakukan yang terbaik di setiap langkah kehidupannya. Sejak masuk di bangku kuliah, Adhit mulai tertarik dengan dunia kepenulisan. Ia kemudian banyak menghabiskan waktunya untuk menulis puisi, cerita-cerita sarat makna, dan beragam artikel dengan berbagai macam topik.

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Otopapa. Meski Otopapa terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Otopapa. Silakan baca kebijakan editorial Otopapa untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

7 Cara Jumper Aki Motor - Terbaru 2024

Gimana Otopaps? Sudah tahu penyebab aki soak dan juga cara untuk menjaga kondisi aki agar tetap awet? Jika sudah, maka kini saatnya bagi Anda untuk mengetahui 7 cara jumper aki motor yang baik dan benar.

Pada dasarnya, cara jumper aki mobil dan motor sama saja, hanya ada beberapa langkah saja yang berbeda. Lalu, bagaimana cara jumper motor? Temukan jawabannya dengan terus scroll ke bawah!

1
Siapkan Semua Peralatan yang Dibutuhkan untuk Jumper Aki

Yuk, Siapin Dulu Semua Alat Pendukung Jumper Aki Biar Lebih Gampang!

Siapkan Semua Peralatan yang Dibutuhkan untuk Jumper Aki

2
Buka Cover Aki Motor

Sebelum Mulai Jemper, Buka Dulu Cover Aki Motor

Buka Cover Aki Motor

3
Siapkan Kabel Jumper

Inilah Barang Paling Penting untuk Jumper Aki Motor

Siapkan Kabel Jumper

4
Pasang Kabel Jumper ke Aki Normal dan Aki Soak Sesuai Kutub

Biar Gak Korsleting, Pasang Kabelnya Sesuai Kutub. Plus ke Plus, Minus ke Minus

Pasang Kabel Jumper ke Aki Normal dan Aki Soak Sesuai Kutub

5
Nyalakan Mesin Motor

Kabel Jumper Sudah Terpasang, Saatnya Nyalain Motor

Nyalakan Mesin Motor

6
Lepas Kabel Jumper dengan Hati-Hati

Motor Udah Nyala Lewat Electric Starter, Saatnya Ngelepas Kabel Jumper

Lepas Kabel Jumper dengan Hati-Hati

7
Pasang Kembali Cover Aki Motor

Selesai! Pasang Cover Aki Motor Kembali Seperti Semula

Pasang Kembali Cover Aki Motor

Anda bisa percaya Otopapa. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Otopapa meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Yuk, Siapin Dulu Semua Alat Pendukung Jumper Aki Biar Lebih Gampang!
© freepik.com
1
Yuk, Siapin Dulu Semua Alat Pendukung Jumper Aki Biar Lebih Gampang!

Siapkan Semua Peralatan yang Dibutuhkan untuk Jumper Aki

Rekomendasi kami

Langkah pertama untuk melakukan jumper pada aki motor adalah dengan menyiapkan semua perlatan terbaik yang dibutuhkan. Peralatan-peratalan ini meliputi obeng plus minus, kunci pas ring, tang, sarung tangan, dan tentu saja kabel jumper aki motor. Dengan menyiapkan semua alat-alat ini, proses jumper aki motor akan menjadi lebih mudah.

Sebelum Mulai Jemper, Buka Dulu Cover Aki Motor
© freepik.com/arthurhidden
2
Sebelum Mulai Jemper, Buka Dulu Cover Aki Motor

Buka Cover Aki Motor

Katakanlah Anda sudah menyiapkan semua peralatan yang diperlukan, maka mulailah untuk membuka cover aki motor Anda dan cover aki dari motor pendonor. Perlu diingat, Anda tidak perlu bongkar motor Anda. Sebaliknya, buka saja cover aki di motor Anda.

Membuka cover aki motor bisa menggunakan obeng plus minus atau kunci pas ring (jika memang perlu) untuk melepas baut dan mur yang terpasang. Jika nantinya Anda kesulitan mengangkat cover aki motor setelah baut dan mur sudah terlepas, gunakanlah tang untuk mengangkatnya.

Biasanya, untuk motor bebek, letak cover akinya berada di bagian samping dari bodi motor. Sedangkan untuk motor 2 tax, posisi akinya terletak di bawah jok motor. Lain halnya dengan motor matic yang letak dari cover akinya ada di step floor atau pijakan kaki.

Inilah Barang Paling Penting untuk Jumper Aki Motor
© freepik.com/jcomp
3
Inilah Barang Paling Penting untuk Jumper Aki Motor

Siapkan Kabel Jumper

Rekomendasi kami

Setelah Anda berhasil membuka cover aki motor Anda dan aki motor pendonor, Anda bisa mulai menyiapkan kabel jumper yang ukuran kabelnya lebih besar daripada kabel pada umumnya dengan penjepit di setiap ujungnya. Misalkan Anda belum punya, Anda bisa membelinya di bengkel, toko aksesoris motor, maupun online marketplace.

Biar Gak Korsleting, Pasang Kabelnya Sesuai Kutub. Plus ke Plus, Minus ke Minus
© freepik.com/pressfoto
4
Biar Gak Korsleting, Pasang Kabelnya Sesuai Kutub. Plus ke Plus, Minus ke Minus

Pasang Kabel Jumper ke Aki Normal dan Aki Soak Sesuai Kutub

Rekomendasi kami

Sudah punya kabel jumper aki motor? Kalau begitu, sekarang, hubungkan dan pasangkan kabel jumper sesuai dengan kutub akinya. Anda bisa menghubungkan ujung kabel positif (+) dari aki motor pendonor ke kutub positif dari aki motor Anda yang soak. Lalu, sambungkan juga ujung kabel negatif (-) dari aki motor pendonor ke kutub negatif dari aki motor Anda yang sudah soak.

Adakah cara untuk membedakan kabel positif dan kabel negatif? Biasanya, kabel dengan kutub positif itu warna merah sedangkan kabel dengan kutub negatif berwarna hitam. Sobat Otopaps, saat Anda melakukan sambungan kabel jumper aki ini, pastikan baut pengunci sudah terpasang dengan kuat dan tidak mudah lepas.

Kabel Jumper Sudah Terpasang, Saatnya Nyalain Motor
© freepik.com
5
Kabel Jumper Sudah Terpasang, Saatnya Nyalain Motor

Nyalakan Mesin Motor

Setelah kabel positif dan kabel negatif sudah terpasang dengan benar, nyalakan motor yang memiliki aki normal terlebih dahulu. Ini dilakukan agar tegangan listrik tetap stabil saat proses jumper berlangsung. Jika motor dengan aki normal sudah menyala, biarkan selama beberapa menit untuk isi daya pada motor Anda dengan aki soak.

Sesudah beberapa menit tersebut, coba hidupkan motor Anda yang akinya soak. Jika berhasil menyala dalam kondisi kabel masih terpasang, diamkan dulu sekitar 10 detik sampai 20 detik. Tujuannya adalah untuk memancing aki motor Anda yang soak agar dapat menyimpan daya sehingga dapat kembali distarter lewat electric starter.

Nah, jika motor Anda yang akinya soak  sudah dapat menyala lewat electric starter, itu tandanya proses jumper yang Anda lakukan berhasil. Sebagai informasi tambahan, agar proses jemper aki motor Anda memiliki kemungkinan lebih tinggi untuk berhasil, Anda harus melakukan beberapa teknik starter yang benar.

Nanti saat Anda ngestarter sepeda motor Anda, tekanlah electric starter sembali menarik gas motor Anda perlahan-lahan. Dengan melakukan teknik ini, kemungkinan proses jumper yang Anda lakukan akan jauh lebih tinggi keberhasilannya.

Motor Udah Nyala Lewat Electric Starter, Saatnya Ngelepas Kabel Jumper
© freepik.com/senivpetro
6
Motor Udah Nyala Lewat Electric Starter, Saatnya Ngelepas Kabel Jumper

Lepas Kabel Jumper dengan Hati-Hati

Jika motor Anda yang akinya soak tadi sudah berhasil nyala atau hidup hanya dengan menekan electric starter, maka Anda bisa melepas kabel jumper dari motor Anda. Pastikan untuk melepasnya dengan hati-hati dan tidak ada kabel apapun yang terlepas agar tidak terjadi konslet. Jangan lupa juga pastikan posisi aki Anda sudah bagus dan pas.

Selesai! Pasang Cover Aki Motor Kembali Seperti Semula
© freepik.com/arthurhidden
7
Selesai! Pasang Cover Aki Motor Kembali Seperti Semula

Pasang Kembali Cover Aki Motor

Semua kabel sudah lepas? Sudah tidak ada yang tertinggal? Kalau begitu, langkah terakhir yang harus Anda lakukan adalah memasang kembali cover aki motor yang sebelumnya sudah Anda lepas. Anda harus memasangnya kembali untuk menghindari adanya konslet. Pastikan juga untuk memasangnya dengan hati-hati, ya, Otopaps!

Tanya Jawab Seputar Cara Jumper Aki Motor

Apakah Anda masih punya pertanyaan? Kalau masih, coba cek beberapa pertanyaan di bawah ini. Semoga membantu!

Bagaimana cara jumper motor?

Ada 7 langkah yang bisa Anda lakukan ketika akan jemper aki motor.

  1. Siapkan semua peralatan untuk jumper aki motor
  2. Siapkan kabel jumper
  3. Pasang kabel jumper ke aki normal dan aki soak sesuai kutub
  4. Nyalakan mesin motor
  5. Nyalakan mesin motor
  6. Lepas kabel jumper dengan hati-hati
  7. Pasang kembali cover aki seperti semula

Apakah aki motor bisa dijumper?

Jawabannya bisa. Aki motor yang sudah soak atau habis daya bisa Anda jumper.

Apa yang harus dilakukan jika aki motor tekor?

Jika aki dari motor Anda tekor maupun soak, Anda bisa melakukan jumper untuk mengatasinya.

Aki kering apa bisa dijumper?

Bisa, Anda bisa melakukan jumper terhadap aki kering di motor Anda yang sudah soak atau tekor.

Berapa ampere aki sepeda motor?

Secara umum, aki motor memiliki tegangan sekitar 12 volt dengan kapasitas antara 2 ampere sampai 7 ampere. Sebaliknya, aki mobil biasanya memiliki tegangan sekitar 12 volt sampai 24 volt dengan kapasitas ampere yang berbeda tergantung jenis mobilnya.

Kesimpulan: Cara Jumper Aki Motor

Aki merupakan salah satu komponen penting yang ada dalam kendaraan sepeda motor. Tanpa adanya aki, mesin motor Anda tidak akan nyala dan Anda tidak bisa menggunakannya. Demikian juga, ketika aki motor Anda rusak, maka Anda juga tidak akan bisa menyalakan lampu motor maupun membunyikan klakson.

Namun Anda tak perlu khawatir, jika suatu saat Anda mengalami aki soak atau tekor, Anda bisa mengatasinya dengan melakukan jumper. Metode ini merupakan salah satu teknik untuk mengatasi masalah aki soak maupun tekor. Karena Anda sudah membaca artikel ini sampai selesai, Anda tentu sudah paham tentang cara jumper motor aki yang baik dan benar, kan? Kalau begitu, selamat mencoba!

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Otopapa adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Otopapa mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo