Hide Menu

Bingung Pilih Ban Sepeda Swallow vs Kenda? Simak Dulu 3 Perbedaan Keduanya di Sini!

Pembahasan Lengkap Seputar 3 Perbedaan Ban Sepeda Swallow vs Kenda, Mulai dari Pilihan Model, Kualitas, dan Harga

Artikel Ban Sepeda Swallow vs Kenda ini diposting diperbarui
326 Pembaca
Like
Ban Sepeda Swallow vs Kenda 2024
© freepik.com

Swallow vs Kenda, Bagus Mana?

Swallow vs Kenda, Bagus Mana?
freepik.com

Di Indonesia, ada banyak rekomendasi merek ban terbaik yang bisa Anda pertimbangkan, mulai dari IRC, Swallow, FDR, Kenda, Aspira, sampai Maxxis. Dari semua merek ini, Swallow dan Kenda adalah dua nama yang paling banyak dicari dan dipertanyakan perbedaannya.

Lantas, apa saja perbedaan antara ban sepeda Swallow vs Kenda? Secara umum, ada 3 aspek yang membedakan antara dua merek ban ini, seperti pilihan model ban, kualitas, dan harga. Nah Otopaps, lewat artikel ini, tim Otopapa akan menjelaskan 3 aspek perbedaan tersebut. Jadi, bacalah!

Mengenal Merek Ban Swallow

Mengenal Merek Ban Swallow
freepik.com

Singkatnya, Swallow merupakan merek ban sepeda lokal buatan perusahaan Industri Karet Deli (IKD) yang berlokasi di Medan, Sumatera Utara. Perusahaan IKD sendiri merupakan perusahaan yang bergerak di industri karet dengan memproduksi barang-barang hasil olahan karet dengan harga terjangkau, contohnya sandal, sepatu, dan ban.

Anda tentunya tidak asing dengan sandal Swallow yang sering Anda temukan di toko-toko kelontong dekat rumah, ‘kan? Nah, yang memproduksi sandal tersebut adalah PT. Industri Karet Deli. Selain sandal, perusahaan ini juga menghadirkan produk ban kendaraan lewat tiga merk, yaitu Swallow, Delium, dan Deli Tires.

Deli Tires adalah merek khusus untuk produk ban sepeda dan ban sepeda motor dari pasar ekspor. Sementara itu, merek Delium dikhususkan untuk produk ban mobil matic dan manual maupun ban truk, entah itu yang bertipe All-Terrain (AT) maupun Mud-Terrain (MT).

Di sisi lainnya, Swallow adalah merek yang dirancang oleh perusahaan IKD untuk produk ban sepeda mountain bike alias sepeda gunung, ban sepeda roadbike, dan ban sepeda lipat BMX. Jadi, jika Otopaps sedang mencari ban sepeda MTB atau ban BMX berkualitas dengan harga murah, maka Swallow bisa Anda pertimbangkan.

Mengenal Merek Ban Kenda

Mengenal Merek Ban Kenda
freepik.com

Sementara itu, Kenda adalah merek ban yang sudah bergerak di industri ini kurang lebih sekitar 6 dekade alias 60 tahun, tepatnya sejak tahun 1962. Kenda juga telah menjadi salah satu perusahaan ban yang besar dan terkenal di dunia berkat kualitas produknya yang sangat bagus dan pilihan produknya yang banyak.

Berbicara tentang kualitas ban sepeda Kenda, Anda benar-benar tidak perlu meragukannya lagi. Semua produknya dibuat dari material berkualitas yang solid ditambah dengan teknologi canggih untuk performa traksi, handling, dan pengereman yang luar biasa baik di berbagai medan jalanan.

Untuk pilihan produknya, merek ini menyediakan banyak produk ban sepeda untuk beragam jenis kendaraan, mulai dari sepeda, motor, mobil, ATV, truk, dan bahkan kursi roda. Khusus untuk ban Kenda sepeda, merek ini menghadirkan produk berkualitas untuk sepeda ontel, mountain bike (MTB), sepeda anak, BMX, fixie, roadbike, sampai sepeda balap atau racing.

A. Ulinnuha
Writer
Content Writer

Seorang pemikir yang penuh antusias, suka mengeksplorasi hal-hal baru, dan selalu berusaha untuk melakukan yang terbaik di setiap langkah kehidupannya. Sejak masuk di bangku kuliah, Adhit mulai tertarik dengan dunia kepenulisan. Ia kemudian banyak menghabiskan waktunya untuk menulis puisi, cerita-cerita sarat makna, dan beragam artikel dengan berbagai macam topik.

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Otopapa. Meski Otopapa terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Otopapa. Silakan baca kebijakan editorial Otopapa untuk lebih detail.
Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian artikel seperti tips, tutorial, cara, promo dan lainnya. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

3 Ban Sepeda Swallow vs Kenda - Terbaru 2024

Seperti yang dijelaskan oleh Waworuntu. A & Hermawan. I (2023), memilih ban yang tepat bisa menjadi sebuah tantangan karena banyaknya merek, model, dan harga yang ada. Nah, misalkan Otopaps bingung membandingkan ban sepeda Swallow vs Kenda, berikut penjelasan mengenai 3 aspek perbandingan antara dua merek ban sepeda tersebut. Silakan cek!

1
Pilihan Model Ban

Merek Kenda Punya Pilihan Model Ban Lebih Banyak Ketimbang Merek Swallow

Pilihan Model Ban

2
Kualitas

Kualitas Swallow Solid untuk Berbagai Medan Offroad, Sedangkan Performa Kenda Bagus di Traksi dan Handling

Kualitas

3
Harga

Ban Sepeda Swallow Punya Harga yang Lebih Terjangkau daripada Ban Sepeda Kenda

Harga

Anda bisa percaya Otopapa. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Otopapa meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Merek Kenda Punya Pilihan Model Ban Lebih Banyak Ketimbang Merek Swallow
© freepik.com
1
Merek Kenda Punya Pilihan Model Ban Lebih Banyak Ketimbang Merek Swallow

Pilihan Model Ban

Rekomendasi kami

Aspek pertama yang membedakan ban sepeda Swallow vs Kenda adalah pilihan model bannya. Pada aspek ini, merek Kenda lebih unggul daripada Swallow karena menghadirkan total 80 model produk ban sepeda. Delapan puluh produk ini terbagi menjadi 12 kategori berdasarkan jenis sepeda, seperti:

Kategori Produk Ban Sepeda Kenda

All Mountain – TrailDirt Jump – Park – SlopestyleGravel –  Adventure
BMXDownhill – GravityLegacy – Archive
City – TrekkingE-bikePreferred
Cross Country – DowncountryFat – Plus TiresRoad

Selain itu, ban sepeda dari merek Kenda juga bisa Anda pilih berdasarkan ukurannya dan ring, entah itu 20×1.75, 26×1.95, 27×1.80, dan masih banyak lagi. Di atas itu, Anda juga bisa memilih ban sepeda berdasarkan jenis bannya, baik itu ban tubetype, ban tubeless ataupun ban sealant compatible (SCT).

Di sisi lainnya, ban sepeda dari merek Swallow hanya tersedia dalam 12 model produk saja. Kedua belas ban sepeda ini pun hadir dengan slogan “All-Round”. Artinya, Anda bisa menggunakan ban sepeda Swallow untuk berbagai jenis sepeda, seperti sepeda gunung atau MTB, e-bike, BMX, maupun roadbike.

Karena produknya sedikit, maka pilihan ukuran dari ban sepeda Swallow pun juga terbatas. Dalam hal ini, merek Swallow hanya menghadirkan ban sepeda untuk ukuran 26×2.35, 26×2.50, 27.5×2.40, 27.5×2.50, 29×2.10, dan 29×2.40. Selain ukuran tersebut, sayangnya merek ini belum menyediakannya.

Jadi, jika Otopaps sedang mencari ban luar untuk sepeda lipat BMX, sepeda balap, sepeda fixie, sepeda onthel, dan sepeda MTB, maka Kenda adalah tempat terbaik untuk menemukannya. Namun, jika Anda butuh ban berkualitas untuk sepeda MTB dan e-bike, Swallow adalah jawabannya.

Kualitas Swallow Solid untuk Berbagai Medan Offroad, Sedangkan Performa Kenda Bagus di Traksi dan Handling
© freepik.com
2
Kualitas Swallow Solid untuk Berbagai Medan Offroad, Sedangkan Performa Kenda Bagus di Traksi dan Handling

Kualitas

Berbicara tentang kualitas, bisa dibilang bahwa Swallow dan Kenda punya kualitas di segmen masing-masing. Ban sepeda buatan Swallow adalah jenis ban yang cocok untuk segala jenis sepeda gunung atau MTB.

Sementara itu, ban sepeda dari Kenda adalah jenis ban berkualitas yang cocok untuk semua jenis sepeda, entah itu BMX maupun fixie. Berikut perbandingannya. 

Kualitas Ban Sepeda Swallow

Pertama-tama, mari mulai dengan Swallow. Merek asal Indonesia ini memang hanya berfokus menghadirkan produk ban sepeda berkualitas untuk sepeda gunung. Di situs resminya pun, merek ini mengatakan bahwa produk ban sepeda Swallow diperuntukkan untuk semua pengendara sepeda MTB, entah itu yang masih belajar maupun yang sudah profesional.

Semua ban sepeda MTB dari Swallow pun terbuat dari material berkualitas yang solid untuk memberikan performa luar bisa di medan-medan bebatuan dan off-road. Bukan cuma itu, merek ini juga menyematkan teknologi canggih untuk memberikan performa ban stabil saat nikung maupun anti-slip untuk melewati jalanan menurun yang licin.

Kualitas Ban Sepeda Kenda

Jika Swallow adalah merek ban sepeda asal Indonesia, maka Kenda adalah merek ban sepeda asal Taiwan. Kualitas produknya pun tidak perlu Anda ragukan karena semua ban sepeda buatan Kenda terbuat dari material-material berkualitas dengan fitur canggih.

Contohnya Hellkat Pro K1201. Ban sepeda Kenda ini adalah ban all-round yang dibuat untuk membantu sepeda Anda melewati berbagai kondisi jalanan dengan performa menikung yang luar biasa dan pengereman yang agresif. Desain tapak dari ban ini juga dirancang untuk memberikan traksi, pengendalian, dan kecepatan putaran.

Lebih dari itu, ban sepeda Hellkat Pro menggunakan sistem Advanced Gravity Casing (AGC), sehingga punya daya tahan yang baik terhadap benda-benda tajam. Ada juga sistem Advanced Trail Casing (ATC) dan Race Stick-E Rubber (RSR) yang membuat ban Hellkat Pro memiliki kontruksi yang ringan, lentur, dan solid.

Ban Sepeda Swallow Punya Harga yang Lebih Terjangkau daripada Ban Sepeda Kenda
© freepik.com
3
Ban Sepeda Swallow Punya Harga yang Lebih Terjangkau daripada Ban Sepeda Kenda

Harga

Rekomendasi kami

Perbedaan terakhir antara ban sepeda Swallow vs Kenda ada pada aspek harga. Dalam hal ini, ban sepeda dari merek Swallow hadir dengan harga yang lebih murah ketimbang ban sepeda merek Kenda. Hal ini wajar mengingat Swallow adalah merek lokal sementara Kenda adalah merek luar negeri asal Taiwan.

Nah, secara rata-rata di masing-masing situs resminya, tim Otopapa menemukan bahwa perbedaan harga ban sepeda antara dua merek ini mulai dari 300 ribuan. Untuk harga paling murah dari ban sepeda Swallow ada di angka Rp. 121.500 sementara harga termurah dari ban sepeda merek Kenda adalah Rp. 478.000.

Namun, jika Anda mencari dua ban sepeda ini di e-commerce seperti Tokopedia atau Shopee, perbedaan harga kedua merek ini hanya sekitar 20 ribu rupiah sampai 50 ribu rupiah saja. Sudah tahu harga ban sepeda dari merek Swallow dan Kenda? Kalau sudah, siapkan budget dan pilihlah ban sepeda yang sesuai preferensi Anda.

Tanya Jawab Seputar Ban Sepeda Swallow vs Kenda

Di bawah ini adalah beberapa pertanyaan tentang perbedaan ban sepeda Swallow vs Kenda yang banyak ditanyakan orang-orang di internet.

Ban luar sepeda yang bagus merk apa?

Ada banyak pilihan merk ban sepeda terbaik, Anda bisa memilih ban sepeda dari merek seperti Maxxis, Kingland, Kenda, dan Swallow. Pilihan ring dari merek ini juga banyak, mulai dari ring 12, ring 14, ring 16, ring 17, sampai ring 18.

Ban Kenda itu apa?

Ban Kenda merupakan ban buatan merek Kenda yang berasal dari Taiwan. Ban Kenda sendiri sudah terkenal karena kualitas produknya yang bagus untuk berbagai jenis kendaran, entah itu sepeda, motor, mobil, truk, ATV, sampai kursi roda.

Apa itu TPI pada ban?

Arti TPI yang tertulis pada ban adalah Threads Per Inch. Maksud dari kode TPI ini berfungsi untuk mengukur seberapa halus kain yang ada pada casing ban.

Apakah ban sepeda ada kadaluarsanya?

Benar, ada. Dikatakan bahwa umur atau masa pakai dari ban sepeda itu berkisar antara 5 sampai 10 tahun tergantung dari pemakaian.

Kesimpulan: Ban Sepeda Swallow vs Kenda

Demikian akhir penjelasan tim Otopapa seputar 3 perbedaan ban sepeda Swallow vs Kenda. Sederhananya, jika Anda butuh ban sepeda MTB dan BMX yang bagus namun dengan harga terjangkau, maka jawabannya adalah Swallow.

Sementara itu, misalkan Anda sedang mencari ban sepeda berkualitas dengan kemampuan traksi dan handling yang baik. Maka, Anda bisa memilih ban sepeda Kenda. Itulah perbandingan yang bisa tim Otopapa sampaikan, semoga membantu Otopaps dalam membeli ban baru. Sampai jumpa di lain waktu! 

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Otopapa adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Otopapa mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Terlama
Terbaru
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Serupa

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo